Visi dan Misi APSI
APSI didirikan dan disahkan pada tanggal 07 November 2016 yang berkedudukan di Al Atsar Islamic Village Banyuurip, Caturharjo, Pandak, Bantul Yogyakarta.Visi Misi APSI adalah memajukan perekonomian secara global dengan konsep bisnis yang berbasis syariah dalam semua lini usahanya.
Dalam menjalankan aktivitasnya APSI berada dibawah pengawasan Dewan Syariah Pusat dan Dewan Properti Pusat.
Berbagai keuntungan menjadi anggota Asosiasi Properti Syariah Indonesia (APSI) akan memiliki manfaat/benefit sebagai berikut :
- Secara Bersama Mempercepat Pertumbuhan Industri Properti Syariah di Indonesia
- Memperdalam Jaringan Kerja Sama Antar Anggota APSI
- Sebagai Media untuk Menyalurkan Aspirasi perusahaan atau Industri ke Pihak Terkait
- Sebagai Forum Komunikasi yang Efektif Untuk Memperluas Informasi dan Wawasan dalam Perkembangan Industri Properti Syariah di Indonesia
- Meningkatkan Kekuatan “Bargaining” ke Pihak Tertentu
- Sebagai “Point of Contact” dengan Stakeholder atau Forum tingkat daerah maupun tingkat Nasional
- Memiliki kesempatan untuk mengeluarkan ide-ide sesama anggota
- Bebas biaya atau mendapat potongan pada acara-acara yang diadakan atau di dukung oleh APSI
- Memperoleh ketentuan keterangan dan memahami peraturan-peraturan atau perundang-undangan baru, baik tingkat daerah maupun tingkat nasional.
- Mendapatkan Diklat atau Pembinaan terkait Industri Properti Syariah baik tingkat lokal maupun nasional yang diselenggarakan secara berkala
https://apsi.or.id/keanggotaan/
Kegiatan APSI
Maret 1,2020
Beberapa minggu yang lalu Jogja kedatangan Ustadz Muhamad Nuzul Dzikri, Lc -hafizhahullahu- Pada kesempatan tersebut, APSI bersilaturrahmi kepada Ustadz Nuzul Dzikri Lc, untuk mengenalkan APSI. Pada pertemuan tersebut, Al Ustadz Nuzul Dzikri, Lc -hafizhahullahu- berpesan:“Agar hendaknya APSI tidak hanya membahas masalah riba dan ekonomi, tapi jadikanlah APSI sebagai wasilah untuk mengajak ummat pada ketauhidan kepada […]
Maret 1,2020
Pada bulan lalu, tepatnya tanggal 1-2 Februari 2020, Asosiasi Property Syariah Indonesia (APSI) telah melaksanakan Lokakarya ke-2 yang bertempat di hotel Namira Syariah Surabaya. Hadir sebagai pembicara utama , Dewan Pengawas Syariah APSI : Ust. Dr. Sufyan Baswedan , LC, MA Ust. Dr. Arifin Badri, LC, MA Ust. Anas Burhanudin , MA Ust. Kholid Syamhudi, […]
Januari 7,2020
Meeting koordinasi Dewan Pengawas Syariah, Dewan Pengawas Properti dengan pengurus DPP APSI. Alhamdulillah, pada tanggal 25 Desember 2019, jajaran pengurus DPP APSI (Asosiasi Properti Syari’ah Indonesia) mengadakan rapat bersama Ketua Dewan Pengawas Syariah Pusat Al Ustadz DR. Sufyan Baswedan Lc MA. Dalam kesempatan ini DPP melaporkan hasil-hasil Mukernas IV APSI yang sudah berlangsung di Yogjakarta […]